CozmeedCozmeed
  • Home
  • Our Story
  • Product
  • Articles Blog
  • Contact
  • Store Location

Yakin Memilih Tas Carrier yang Tepat? Cek 13 Hal Ini (bagian 2)

cozmeed
Feb 1, 2016 Adventure, BLOG, Info, Mountaineering, Pendakian, Tips 0 Comment

Pada postingan sebelumnya sudah dibahas bahwa dalam memilih tas carrier bukanlah perkara mudah. Diharuskan mengetahui tiap bagiannya untuk memastikan kenyamanan. Selain melihat dari sisi kualitas, merk dan juga harga, ada hal lain yang juga perlu diperhatikan seperti kenyamanan individu. Setiap orang memiliki bentuk tubuh yang berbeda sehingga ketika memilih tas carrier pun tidak boleh sembarangan. Kesalahan ketika memilih tas carrier bisa berakibat pada ketidaknyamanan perjalanan bahkan bisa mengakibatkan sakit punggung.

semeru_1 copy

Memilih Tas Carrier yang Nyaman Sesuai Bagian-bagiannya

                Nah, sebelumnya kita sudah membahas bagaimana cara memilih tas carrier mulai dari tali pinggang, tali penyeimbang samping, dan juga tali bahu. Nah, masih ada 10 bagian lagi yang perlu diperhatikan untuk memilih tas carrier yang tepat. Apa saja itu? Simak langsung berikut!

  1. Tali pengatur atas
    Umumnya, karena beban yang berat, tas akan menggelantung ke belakang sehingga anda harus sedikit membungkukkan badan kedepan agar imbang. Dalam memilih tas carrier, jangan lupa tali pengatur atas, agar ransel tetap dekat dengan punggung. Nah, jika ransel tetap dekat dengan punggung, maka anda bisa tetap berjalan tegak.
    Manfaat lainnya, anda terhindar dari bungkuk. Selain itu, tali pengatur atas ini juga memiliki fungsi menyebarkan titik beban yang ada pada tulang leher dan juga puncak bahu
  2. Tali dada
    Selain menjaga agar bantalan pada bahu tetap ditempat, tali dada juga berguna sebagai penyeimbang ransel.
  3. Pengatur Panjang Punggung
    Secara umum, keseluruhan tas carrier dapat diatur panjang punggungnya sesuai dengan pemakainya. Namun ada kalanya panjang penghubung tersebut berbeda dari satu carrier ke carrier yang lainnya. Sehingga ketika memilih tas carrier, perhatikan apakah pengaturan panjang punggungnya sesuai dengan panjang punggung anda.
  4. Bantalan Punggung
    Titik utama antara punggung dan ransel yaitu bantalan punggung. Memilih tas carrier yang nyaman harus memiliki bantalan punggung yang empuk dan usahakan memilih yang bisa diatur. Bantalan yang terbuat dari scapula atau lumbar bisa menjadi alternatif. Selain itu, pilih jenis bantalan punggung yang berongga dan terbuat dari bahan cepat kering.
  5. Ruang Utama
    Beberapa tas carrier terbuat dari bahan anti air, jadi anda bisa lebih terjaga ketika hujan turun. Di bagian ini nantinya semua benda ditempatkan mulai dari pakaian, tenda, makanan, dll.
    Agar beban merata posisikan benda terberat dekat dengan punggung. Jangan lupa setiap benda yang masuk, berikan lapisan plastik terlebih dahulu, agar tidak basah jika kehujanan
  6. Ruang Dasar
    Pada beberapa carrier anda akan menemukan ruang dasar. Ruang dasar ini biasanya ditempati oleh barang-barang ringan bervolume besar seperti kantong tidur.
  7. Kantung Samping
    Ketika memilih tas carrier sesuaikan dengan kebutuhan anda. Ada beberapa tas carrier yang tidak dilengkapi dengan kantong samping, ada yang bersifat bongkar pasang, ada pula yang permanen.
    Jika anda penyuka trekking, maka kantong samping akan sangat berguna untuk menyimpan beberapa pernik seperti botol bahan bakar, botol air minum, dan lain sebagainya. Berbeda dengan seorang yang mengkhususkan tas carrier untuk panjat tebing, sebisa mungkin hindari dalam memilih tas carrier yang memiliki kantong samping.
  8. LID
    Di semua ransel dilengkapi dengan LID, yaitu penutup ruang utama. Biasanya dilengkapi dengan tali yang digunakan untuk menyesuaikan banyaknya isi tas. Kebanyakan LID memiliki tempat penyimpanan kecil berupa kantong pada bagian atasnya. Penyimpanan ini digunakan untuk benda-benda kecil yang dibutuhkan sewaktu-waktu seperti makanan kecil, topi, kaos tangan, dll.
  9. Rangka dalam
    Pada beberapa tas carrier dilengkapi dengan rangka dalam. Rangka dalam ini berguna untuk mendekatkan tas ransel dengan punggung pemakai guna mengantisipasi sakit punggung. Rangka dalam ini juga akan memperbaiki kestabilan dari ransel. Umumnya bagian ini dibuat dari lembaran plastik yang ringan ataupun aluminum.
  10. Pengatur punggungan
    Selain beberapa hal diatas, ketika memilih tas carrier, pastikan memilih punggungan yang dapat diatur. Kadangkala tidak hanya kita yang menggunakan, namun anggota keluarga juga teman-teman.
    Hanya saja, untuk tas carrier dengan punggungan yang bisa disetel memiliki berat yang lumayan dibandingkan dengan yang punggungan tetap.

Tips Memilih Tas Carrier khusus perempuan

Berbeda dari laki-laki, perempuan memiliki punggung yang lebih pendek dan pinggul yang berbeda pula. Tidak hanya itu, untuk bagian dada pun memiliki bentuk berbeda sehingga dibutuhkan kontruksi dan rancangan yang berbeda.

Memilih tas carrier untuk seorang perempuan usahakan yang memiliki kecenderungan untuk menghindari kontak dengan pinggul. Nah, untuk itu, pilih jenis tas carrier yang memiliki desain tali pinggul yang benar-benar nyaman. Untuk bantalan bahunya pilih yang memiliki titik awal lebih dekat dengan bentuk yang lebih melengkung sesuai bentuk bahu dan dada perempuan.

Nah, itulah beberapa cara memilih tas carrier yang nyaman. Ingat, dalam kegiatan outdoor, rasa nyaman menduduki peringkat pertama selain kualitas dan juga harga, sehingga memilih tas carrier yang salah bisa mengganggu perjalanan anda.

CarrierGunungmemilih tas carrierMendakimendaki gunungPendakiTAs Carrier
Cozmeed

Yakin Memilih Tas Carrier yang Tepat? Cek 13 Hal Ini (bagian 1)Previous post
Keindahan Puncak Gunung Tambora Bagi PendakiNext post

Leave your comment Cancel reply

Cozmeed adalah brand perlengkapan outdoor karya anak bangsa, hasil kolaborasi dari para petualang dan orang-orang industri outdoor dengan visi bersama untuk masa depan perlengkapan outdoor. Kami berpikir bahwa desain terbaik datang dari waktu, pengujian dan konsentrasi. Sesuatu yang paling baik dilakukan yang mungkin tidak dilakukan oleh produk yang sudah mempunyai merek besar.

Cozmeed adalah brand perlengkapan outdoor karya anak bangsa, hasil kolaborasi dari para petualang dan orang-orang industri outdoor dengan visi bersama untuk masa depan perlengkapan outdoor. Kami berpikir bahwa desain terbaik datang dari waktu, pengujian dan konsentrasi. Sesuatu yang paling baik dilakukan yang mungkin tidak dilakukan oleh produk yang sudah mempunyai merek besar.

CONTACT US

Phone: (0271) 6499712

Address: Jalan Lawu Timur Tegalwinangun RT03/ RW13, Tegal Gede, Karanganyar, Jawa Tengah, Indonesia.

Email: cozmeed@gmail.com

Copyright © 2017 - Cozmeed. All rights reserved.